Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi (HIMATA) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) baru-baru ini melakukan kegiatan edukasi pajak dengan dikemas dalam seminar regional, Sabtu (14/04/18). Seminar regional ‘Manfaat Pajak Bagi Perekonomian Indonesia’ ini melibatkan lebih dari 200 peserta yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Edukasi pajak ini mendatangkan narasumber yang ahli dalam bidangnya, yakni Budi Wiyanto, SH., MBT., Kepala Kantor KPP Pratama Bantul.
“Pajak yang dibayarkan merupakan pendapatan negara terbesar, hingga memiliki presentase sebesar 70%,” ungkap Budi Wiyanto, dalam seminar yang digelar di Ruang Seminar Kampus I UMBY.
Sayangnya masih banyak wajib pajak yang tidak menyadari manfaat pajak, sehingga tidak sedikit pula yang tidak membayarkan pajak. Memang manfaat pajak sendiri tidak dapat dirasakan langsung, karena ada berbagai prosedur untuk akhirnya baru bisa dirasakan oleh warga negara. Sebagai wujud pembangunan perekonomian Indonesia dapat dilihat dengan adanya alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), seperti anggaran untuk pendidikan, kesehatan, hingga infrastruktur. Bahkah berasal dari pajak juga, anggaran tersebur mengalami persentase kenaikan dari tiap tahunnya.
Pajak bukan hanya sekedar tanggung jawab segelintir orang, namun pajak merupakan tanggung jawab setiap warga Negara. Misalnya seperti bagi yang sudah bekerja atau memiliki pendapatan maka terbitlah Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) sebagai identitas seorang wajib pajak.
“Pajak tersebut dari warga negara untuk warga negara juga,” tambah Budi.
Yuliana Vera Sinaga, ketua panitia berharap seminar ini mampu memberikan edukasi dan informasi bahwa pajak tidak hanya untuk kepentingan pemerintah tapi juga untuk kepentingan pembangunan perekonomian Indonesia. Mercu Buana…Lebih Baik