UMBY kembali Mewisuda 789 Sarjana Baru
24 Oct 2017
2369
by Admin Demo

Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) Sabtu (21/10/2017) lalu mewisuda 789 Sarjana Strata 1 dan 48 Pascasarjana Strata 2. Pihak kampus pun berharap para wisudawan UMBY bisa berkontribusi nyata untuk kemajuan Bangsa Indonesia. Rektor UMBY Dr Alimatus Sahrah  dalam bincang santai, Senin (23/10/2017) mengatakan wisuda periode Oktober 2017 dirasa cukup spesial mengingat kini komunitas lulusan UMBY semakin bertambah hingga total 12.449 orang. Hal tersebut secara tak langsung semakin membuktikan bahwa UMBY berkomitmen ikut memajukan bangsa Indonesia melalui lulusan yang kini berkarya di banyak bidang pekerjaan.

“Wisuda kali ini cukup spesial bagi kami karena memang cukup banyak. Secara khusus kami berharap kontribusi alumni Universitas Mercu Buana Yogyakarta dalam wujud karya dan karsa, banyak disumbangkan kepada bangsa, dan negara sesuai dengan visi UMBY yakni Angudi Mulyaning Bangsa,” ungkapnya.

Hal yang lebih spesial menurut Alimatus juga dikarenakan pada wisuda tersebut, Kopertis Wilayah V Yogyakarta menyerahkan SK Program studi baru di UMBY yaitu S2 Teknologi Pangan dan S1 Ilmu Keolahragaan. “Kami bisa semakin luas mengabdi pada bangsa dengan menambah calon profesional di dua program studi ini,” sambungnya.

Pada wisuda Program Sarjana dan Pascasarjana tahun 2017/2018 periode Oktober ini cukup banyak mahasiswa yang memperoleh cumlaude yakni, Prodi Agroteknologi 6 orang, Prodi Peternakan 27 orang, Prodi Teknologi Hasil Pertanian 27 orang, Prodi Manajemen 71 orang, Program Studi Akuntansi 46 orang , Prodi Ilmu Komunikasi 7 orang, Prodi Sistem Informasi 7 orang , Prodi Teknik Informatika 5orang, Prodi Pendidikan Matematika 12 orang , Prodi Pendidikan Bahasa Inggris 7 orang serta dari Prodi Psikologi 22 orang.

Dari seluruh Program Sarjana S1, IPK tertinggi diperoleh Hanifah Albana Nur Adhini dari Prodi Teknologi Hasil pertanian dengan IPK 3,99 sementara lulusan termuda adalah Muhammad Zulfikar dari Prodi Sistem Informasi, yang pada wisuda hari berusia 20 Tahun 11 bulan 15 hari.

Humas UMBY, Widarta menambahkan bahwa dengan penambahan prodi baru ini maka saat ini UMBY memiliki 6 Fakultas dan 16 program studi, yaitu Fakultas Agroindustri, dengan program studi Agroteknologi, Peternakan,Teknologi Hasil Pertanian dan Magister Ilmu Pangan, Fakultas Ekonomi dengan program studi Manajemen dan Akuntansi, Fakultas Psikologi dengan program studi Psikologi (S1) dan Pascasarjana terdiri dari program studi Magister Psikologi dan Magister Psikologi Profesi, Fakultas Teknologi Informasi dengan program studi Teknik Informatika dan Sistem Informasi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dengan program studi Pendidikan bahasa Inggris, Pendidikan Matematika, Program studi Bimbingan Konseling, Program Studi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Komunikasi dan Multimedia, dengan Peminatan marketing communication, public relation, animasi visual dan broadcasting