Mahasiswa Baru UMBY Ikuti PKKMB
10 Sep 2019
2587
by Admin Demo

Mahasiswa baru (maba) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) mengikuti kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) TA 2019/2020, Senin (9/9/2019). PKKMB ditandai dengan pemakaian jas berwarna biru kepada perwakilan mahasiswa oleh Rektor Dr Alimatus Sahrah MSi MM. untuk kampus 1 dan kampus 3 dibuka langsung oleh Wakil Rektor 1, Dr Bayu Kanetro, MP.

"Ini adalah acara dimulainya perkuliahan. Kalian diterima secara resmi sebagai mahasiswa UMBY. Pengenaan jas almamater adalah tanda bagian dari UMBY. Kita ingin kalian cepat menyesuaikan diri sehingga bisa berjalan bersama mencapai cita-cita luhur bersama," kata Rektor di Kampus Pusat Jalan Wates Km 10 Sedayu Bantul.

Menurut dia, di era milenial para mahasiswa harus  bisa memanfaatkan sebaik mungkin segala informasi untuk menambah ilmu, sehingga cita-cita lulus kuliah tepat waktu dan berprestasi bisa tercapai.

"Ya seandainya selesai delapan semester, maka April 2023 kalian semua bisa hadir bersama menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Universitas dengan mengenakan baju wisuda," kata Rektor disambut aamiin oleh semua mabahasiswa baru.

"Ada enam fakultas di kampus ini yaitu Fakultas Agroindustri, Ekonomi, Psikologi, FKIP, TI serta Ilmu Komunikasi. Prodi ada 16, tiga di antaranya S2," terang Alimatus.

Nur Fachmi Budi Setyawan, Ketua Pelaksana PKKMB UMBY mengungkapkan selama empat hari mahasiswa angkatan 2019/2020 tersebut akan menjalani serangkaian kegiatan mulai tingkat universitas hingga fakultas. Selain sosialisasi tentang hak dan kewajiban akademik dan non akademik para maba juga diajak berpikir sekaligus mengurai tantangan yang akan dihadapi kedepan.

“Tantangan yang dihadapi teman-teman maba ini sekarang ada di industri 4.0 dimana mutlak penguasaan bahasa dan teknologi. Dalam PKKMB empat hari ini semua akan diulas dengan harapan mereka siap menghadapi tantangan kedepan,” ungkap Fachmi di sela acara

Penerimaan mahasiswa baru diadakan serentak di dua kampus UMBY yaitu Kampus 1 UMBY Jalan Wates Km 10 dan Kampus 3 UMBY Jalan Ringroad Utara  Condongcatur.

Hari pertama PKKMB diisi kuliah umum bertema Implementasi bela negara dan cinta tanah air bagi mahasiswa dengan narasumber Sersan Mayor  Iskandar S.Psi selaku BaIntel Kodim 0734/Yka untuk kampus 1, dan kampus 3 oleh   AKP Arief Darmawan, Biro SDM Polda DIY yang juga alumni UMBY.