Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) menyelenggarakan International Student Mobility Program. Pada kegiatan tersebut Fakultas Ekonomi (FE) dan Bagian Kerjasama Luar Negeri UMBY bekerjasama dengan Univesiti Kuala Lumpur (UniKL) Malaysia yang dilakukan selama enam hari, dari 18-23 Desember 2023. UniKL mengirimkan delapan mahasiswa dengan dua pendamping yaitu Nadia Hanim binti Atzemi (Executive, UniKL International Office) dan Mohd. Rifdi bin Rosli (Executive, Infrastructure and Asset Management Division).
Kegiatan ini merupakan bentuk implementasi kerjasama antara kedua perguruan tinggi yang dirintis sejak tahun 2016. Pada tahun 2016, Fakultas Ekonomi UMBY mengawali program ini dengan melakukan kegiatan campus visit dan business talk di UniKL yang diikuti oleh 250 mahasiswa FE UMBY. Program International Student Mobility terus berlanjut dengan beragam kegiatan seperti KKN Internasional di UniKL, workshop collaboration dan aktivitas kemahasiswaan lainnya. Selama pandemi covid-19 program International Student Mobility dilakukan secara online dan mulai Desember 2022 diselenggarakan secara offline diawali dengan pengiriman 10 mahasiswa UniKL ke UMBY untuk melaksanakan kegiatan pendidikan, pertukaran budaya, dan pengayaan seni.
Dekan FE UMBY, Dr. Audita Nuvriasari, SE., MM., menyampaikan dalam kegiatan tersebut tentunya juga melibatkan mahasiswa dari FE UMBY sebagai pendamping mahasiswa internasional sehingga hal tersebut juga akan meningkatkan softskill mereka. Melalui International Student Mobility diharapkan dapat meningkatkan wawasan pendidikan dan lintas budaya antar kedua negara. Disamping itu juga untuk memperkuat hubungan kerjasama antara UMBY dengan UniKL.
“Kami melibatkan mahasiswa FE UMBY sebagai pendamping mahasiswa internasional sehingga hal ini dapat meningkatkan softskill mereka. Kegiatan International Student Mobility diharapkan mampu meningkatkan wawasan pendidikan dan lintas budaya antar kedua negara, sehingga tentunya akan memperkuat hubungan kerjasama antara UMBY dengan UniKL,” jelas Audita.
Berbagai kegiatan dikemas, seperti campus tour, community service di Paguyuban Tegar yang beralamat di Gamplong, Sumberrahayu, Moyudan, Sleman, kunjungan ke Studio Alam Gamplong, sharing session dengan dosen UMBY, dll.