UKM Pencak Silat Tanding Pertama, Langsung Boyong Medali
18 Oct 2017
2362
by Admin Demo

UKM Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) untuk kali pertamanya ikut andil dalam kejuaraan nasional. UKM ini baru diresmikan pada 13 Oktober 2017 dan langsung terjun mengikuti Kejuaraan Pencaksilat Open Yogyakarta Tournament Championship II Tahun 2017. Kejuaraan pencaksilat terbesar yang digelar di Sportorium Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Kasihan, Bantul, selama dua hari Sabtu-Minggu (14-15/10/2017).

Menurunkan atlet sebanyak 4 orang dan kesemua atlet sukses meraih 4 medali dalam debut pertamanya. UKM PSHT menyabet 1 emas, 1 perak, dan 2 perunggu. Medali emas dipersembahkan oleh Yusuf Pujianto (mahasiswa Peternakan) yang bertanding dalam kelas H (berat 80kg-85kg), medali perak direbut oleh Ali Murtado (mahasiswa Psikologi) yang berada dalam kelas D (berat 60kg-65kg), sedangkan medali perunggu diperoleh Asmaul Waton dan Anggi Vio Wardhana (mahasiswa Peternakan) yang bertanding di kelas A dan B (berat 45kg-50kg dan 50kg-65kg).

“Meski kami tidak mampu membawa piala juara umum, setidaknya medali emas berhasil kita bawa pulang. Karena kami sadar sebagai UKM baru, sarana prasarana masih sangat minim dan kesiapan atlit masih perlu ditingkatkan,” ungkap Mahmud Fachrudin, manager tim.

“Hasil tersebut, semoga dapat memacu semangat untuk meningkatkan prestasi para pesilat UMBY,” terang Komang Budi Adrane, pelatih UKM PSHT.

Perlu diinformasikan bahwa kejuaraan silat ini diikuti siswa SD, SMP, SMA, hingga mahasiswa dari 15 propinsi se-Indonesia, kurang lebih sebanyak 3.200 atlet yang berpartisipasi.  Mercu Buana...Lebih Baik