Putri Taqwa, Doktor Pertama Prodi SI UMBY Sekaligus Lulusan Perempuan Pertama Program Doktor SI UNDIP
13 Nov 2024
1395
by Farida Dian Farida Dian

Dosen Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY), Putri Taqwa Prasetyaningrum, berhasil mendapatkan gelar doktor. Putri Taqwa menjadi doktor pertama di Prodi Sistem Informasi UMBY dan doktor ke-33 di UMBY setelah menyelesaikan studinya di Program Doktor Sistem Informasi, Sekolah Pascasarjana, Universitas Diponegoro.

Putri Taqwa berhasil mengembangkan model konseptual untuk keterlibatan pelanggan pada aplikasi mobile banking dengan elemen gamifikasi. Model ini didukung oleh Cognitive Evaluation Theory (CET) yang mengidentifikasi faktor-faktor motivasi intrinsik seperti self-expression, self-efficacy, dan flow. Penelitian menggunakan metode SEM-PLS dan teknik machine learning untuk mengevaluasi pola perilaku keterlibatan pelanggan.

“Sektor perbankan semakin mengandalkan teknologi digital untuk mempertahankan keterlibatan dan kepuasan pelanggan. Penggunaan gamifikasi pada aplikasi mobile banking diharapkan dapat meningkatkan motivasi intrinsik pengguna, serta menciptakan pengalaman yang interaktif dan menyenangkan dalam bertransaksi perbankan,” jelas Putri Taqwa.

Judul disertasi Pengembangan Model Keterlibatan Pelanggan dengan Gamifikasi pada Aplikasi Mobile Banking berhasil dipertahankan dalam ujian tertutup pada tanggal 23 Agustus 2024 dan ujian terbuka pada tanggal 30 September 2024. Promotor sidang yakni Prof. Dr. Ir. Purwanto, DEA, dan Ko-Promotor Prof. Dr. Adian Fatchur Rochim, ST, MT. Penguji lainnya termasuk Prof. Dr. Ir. R. Rizal Isnanto, Dr. Maman Somantri, dan Prof. Dr. Ir. Imam Riadi.

Putri Taqwa Prasetyaningrum dinyatakan lulus dengan masa studi 3 tahun 1 bulan 11 hari dan diwisuda pada Selasa, 5 November 2024 dengan nilai IPK 4.00 sehingga secara resmi menjadi Dr. Putri Taqwa Prasetyaningrum, S.T., M.T., MCE., MCF.

“Harapan saya, semoga dapat memberikan kontribusi nyata pada sektor perbankan melalui aplikasi berbasis gamifikasi yang lebih interaktif untuk meningkatkan retensi dan kepuasan pengguna,” kata Dr. Putri.

Ketua Prodi Sistem Informasi Universitas Diponegoro, Prof. Dr. Rahmat Gernowo, M.Si. turut merasa bangga atas pencapaian Dr. Putri yang juga sebagai lulusan perempuan pertama di Prodi Doktor Sistem Informasi.

"Kami bangga atas pencapaian ini, terlebih karena Dr. Putri Taqwa Prasetyaningrum merupakan lulusan perempuan pertama di Program Studi Doktor Sistem Informasi. Kami berharap beliau dapat terus memberikan inovasi di bidang teknologi sistem informasi, khususnya untuk sektor perbankan, yang bermanfaat bagi masyarakat," ungkap Prof. Dr. Rahmat Gernowo, M.Si.

Dekan Fakultas Teknologi Informasi Universitas Mercu Buana Yogyakarta, Mutaqin Akbar, S.Kom., M.T., MCE., MCF., mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian Dr. Putri Taqwa Prasetyaningrum. "Pencapaian Dr. Putri tidak hanya menginspirasi sivitas akademika di UMBY, tetapi juga menjadi bukti komitmen kami dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia unggul di bidang teknologi informasi. Kami berharap kontribusi yang diberikan oleh Dr. Putri dalam bentuk inovasi berbasis teknologi, khususnya pada sektor perbankan, dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat luas," ujar Mutaqin Akbar.